Sponsors Link

4 Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kegiatan Ekonomi

Sponsors Link

Dalam suatu kegiatan ekonomi tentunya akan ada faktor-faktor yang sering mempengaruhi kegiatan ekonomi tersebut. Untuk dapat membuat kegiatan ekonomi di Indonesia maju maka tentunya kita harus tahu mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan perekonomian di Indonesia. Dengan mengetahui faktor-faktor dari suatu kegiatan ekonomi maka kita dapat tahu apakah yang kita lakukan telah maksimal atau justru sebaliknya, karena faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan ekonomi tersebut dapat menentukan bagaimana perekonomian negara kita untuk jangka ke depan.

ads

Dalam perkembangan suatu kegiatan ekonomi dipengaruhi oleh beberapa faktor. Adapun faktor yang mempengaruhi kegiatan ekonomi suatu negara baik negara maju ataupun negara berkembang mempunyai faktor yang sama. Faktor yang mempengaruhi kegiatan ekonomi tersebut diantaranya yaitu sumber daya alam, sumber daya manusia, sumber daya modal, dan perkembangan teknologi, sebagai berikut:

1. Sumber Daya Alam

Faktor sumber daya alam merupakan faktor penentu dari suatu kegiatan ekonomi. Dengan adanya sumber daya alam yang memadai seperti tanah, udara, mineral, air, tumbuhan, hewan, dll maka suatu kegiatan ekonomi dapat terlaksana. Jika dilihat dari sumber daya alam, Indonesia sangat kaya akan sumber daya alam yang dimiliki. Adapun peran dari sumber daya alam yaitu sebagai bahan dasar untuk semua produksi, dalam sumber alamnnya sebagai berikut:

  • Dengan adanya sumber daya alam maka dapat menghasilan suatu produk yang nantinya akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. (baca juga: macam-macam penyakit sosial)
  • Jenis-jenis sumber daya alam dapat dikelompokkan menjadi sumber daya hutan, sumber daya pertanian, mineral, non-mineral, perikanan, dll.
  • Tentunya dalam penggunaan sumber daya alam harus memperhatikan berbagai dampak yang akan terjadi kedepannya, karena banyak yang nantinya menimbulkan kerusakan pada lingkungan.
  • Dan perlu di ingat bahwa ada beberapa sumber daya alam yang sifatnya tidak dapat diperbaharui oleh karena itu perlu perhitungan dalam menggunakan sumber daya alam. (Baca juga : Contoh pengendalian sosial preventif)

Jadi antara besarnya sumber daya alam dan pertumbuhan suatu kegiatan ekonomi mempunyai keterhubungan. Semakin banyaknya sumber daya alam maka semakin maju pertumbuhan kegiatan ekonomi yang terjadi, tapi sebaliknya semakin majunya pertumbuhan kegiatan ekonomi maka akan terjadi pengurangan sumber daya alam. Oleh karena itu haruslah mengatur sedemikian rupa dalam penggunaan sumber daya alam agar nantinya tidak akan terjadi kelangkaan. (Baca juga: Fungsi pranata keluarga)

Artikel terkait:

2. Sumber Daya Manusia

Selain sumber daya alam, faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan ekonomi adalah sumber daya manusia. Sumber daya manusia merupakan faktor yang penting dalam kegiatan ekonomi. Sumber daya manusia mempunyai peran yang penting yaitu sebagai orang yang menciptakan kegiatan ekonomi dan orang yang melakukan pembangunan dalam kegiatan ekonomi. Manusia dalam kegiatan ekonomi dapat berperan sebagai tenaga kerja dan seorang pengusaha, dan beberapa peran lainnya sebagai berikut:

  • Dalam kegiatan ekonomi, tentunya sumber daya manusia dituntut untuk selalu mempunyai keterampilan dan meningkatkan kualitas. (Baca juga: tujuan pengendalian sosial)
  • Hal ini karena keterampilan sumber daya manusia yang dimiliki sangat mempengaruhi terhadap perkembangan ekonomi di negaranya sendiri.
  • Indonesia merupakan salah satu negara yang mempunyai jumlah penduduk yang tinggi, akan tetapi jika dilihat dari keterampilannya Indonesia masih tertinggal dibandingkan negara lain.
  • Oleh karena itu sangat dibutuhkan manusia yang mempunyai keterampilan dalam suatu bidang agar dapat memajukan kegiatan perekonomian negara.
  • Sumber daya alam yang berkualitas akan memberikan dampak yang sangat positif kepada pertumbuhan ekonomi.
  • Dampak positif tersebut akan bergunan untuk dirinya sendiri, untuk masyarakat dan tentunya untuk negara. (Baca juga : Fungsi dan peran yayasan)
Sponsors Link

Untuk terciptanya manusia yang berkualitas harus didasari kesadaran akan pentingnya pendidikan. Setidaknya kita harus menempuh pendidikan hingga sekolah menengah atas ataupun sekolah menengah kejuruan. Diperulakan peran pemerintah untuk memberikan pendidikan gratis pada masyarakat hingga sekolah menengah atas. ataupun memberikan bantuan terhadap sarana dan prasaran pada sekolah-sekolah di daerah terpencil. Sumber daya manusia yang berkualitas sangat berpengaruh besar terhadap perkembangan ekonomi suatu negara. (baca juga: Tokoh-tokoh sejarah pada masa buddha)

3. Sumber Daya Modal

Faktor ketiga yang mempengaruhi kegiatan ekonomi adalah sumber daya modal. Ada tidaknya suatu modal sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi suatu negara. Untuk negara maju tidak perlu diragukan lagi sumber daya modal yang mereka punya sangat mencukupi dalam proses kegiatan ekonomi. Dan sebaliknya negara berkembang sangat membutuhkan banyak modal untuk proses kegiatan ekonominya. Salah satu upaya untuk mendapatkan sumber daya modal pada negara berkembang yaitu dengan melakukan pembentukan dan juga pengembangan investasi. Dengan adanya pembentukan dan juga pengembangan investasi maka diharapkan dapat meningkatkan suatu produktivitas. Modal adalah segala sesuatu yang dapat digunakan unutuk menghasilkan suatu barang dan juga jasa, adapun modal dapat meliputi uang, peralatan, teknologi, dll. (Baca juga : Contoh perilaku antisosial)

Artikel lainnya:

Sponsors Link

4. Perkembangan Teknologi

Faktor yang terakhir yaitu perkembangan teknologi. Perkembangan suatu teknologi sangat berpengaruh besar terhadap pertumbuhan kegiatan ekonomi. Dengan bantuan teknologi maka semua proses produksi dapat terlaksana dengan cepat dan akan memberikan hasil yang mempunyai kualitas yang tinggi. Teknologi yang semakin berkembang sangat mempengaruhi efektivitas dan efisiensi dari suatu produk. (baca juga: Contoh perubahan sosial budaya)

Teknologi sangat berpengaruh terhadap proses pertumbuhan perekonomian suatu negara. Pada negara berkembang masih perlu ditingkatkan lagi penggunaan teknologi dalam berbagai bidang kegiatan ekonomi, karena hal ini menyebabkan pertumbuhan ekonomi di negara berkembang masih dibawah negara maju. Teknologi merupakan suatu yang sangat dibutuhkan dalam berbagai proses pengolahan sumber daya alam. Keberadaan teknologi sangat membantu manusia dalam proses pengolahan sumber daya alam, dengan adanya teknologi maka kerja manusia tidak begitu berat dan semua menjadi mudah dengan waktu yang cepat.

Nah itulah faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan ekonomi di Indonesia. Perlu adanya kesadaran untuk meningkatkan faktor-faktor tersebut agar terciptanya pertumbuhan ekonomi yang maju di Indonesia. Sekian pembahasan mengenai materi ini, semoga memberikan banyak manfaat.

Sponsors Link
, , ,
Post Date: Wednesday 06th, September 2017 / 06:42 Oleh :
Kategori : Ekonomi